WEBINAR – Aplikasi Pembelajaran Mesin untuk Teknik Mesin dan Dirgantara.
Topik: “Toward Intelligent Design, Analysis, and Optimization in Mechanical and Aerospace Engineering”

📆: Jumat, 7 Oktober 2022.
⏲️: 14:00 – 16:00 (daring via Zoom)
Termasuk e-certificate.
Gratis dan terbuka untuk umum.
Link pendaftaran: https://bit.ly/MLWebFTMD (Link Zoom akan dikirimkan melalui email)

Acara ini adalah Pre-Event kegiatan Training bahasa R untuk Statistik dan Sains Data di bidang Teknik yang akan diadakan di bulan Desember, 2022.

Pemateri:
– Pramudita Satria Palar, Ph.D. (Kelompok Keahlian Fisika Terbang FTMD ITB): “How to Accelerate Engineering Design Optimization: A Machine Learning Perspective”,
– Vani Virdyawan, Ph.D. (Kelompok Keahlian Teknik Produksi Mesin FTMD ITB): “Machine Learning for Mechatronics Application in Medicine”,
– Ir. F. Ferryanto, S.T., M.T. (Kelompok Keahlian Perancangan Mesin FTMD ITB). “Statistics Application in Biomechanics”.

Moderator:
Yohanes Bimo Dwianto, Ph.D.

Deskripsi: Machine learning (ML) dan Artificial Intelligence (AI) telah banyak merubah kehidupan umat manusia. Tidak terkecuali dengan keilmuan Teknik Mesin dan Teknik Dirgantara, yang saat ini mulai banyak menggunakan teknologi ML/AI untuk menyelesaikan berbagai macam permasalahan kompleks. ML dan AI diantaranya telah membantu dalam pengembangan komponen pesawat terbang, biomekanika, dan juga soft robotics. Dibantu dengan kerangka berpikir “data-driven”, ML/AI adalah teknologi kunci untuk meningkatkan efisiensi dan performa produk Teknik Mesin dan juga kedirgantaraan ke depannya. FTMD ITB, sebagai salah satu center of excellence dalam bidang Teknik Mesin, Teknik Dirgantara, dan Teknik Material di Indonesia dan juga dunia, turut berkontribusi dalam merealisasikan teknologi cerdas dan intelijen dengan melakukan penelitian ML/AI terapan untuk aplikasi di Teknik Mesin dan Dirgantara. Sebagai bentuk diseminasi penelitian yang dilakukan FTMD dalam bidang ML/AI, webinar ini akan menghadirkan tiga pembicara dari FTMD ITB yang memiliki pengalaman dalam menggunakan dan mengembangkan teknologi ML untuk berbagai aplikasi maju di bidang Teknik Mesin dan Dirgantara.

Narahubung: Bimo (08211686184)
Web: www.ftmd.itb.ac.id
Instagram: @ftmd_itb